Kamis, 20 November 2014

Kota tua jakarta yang semakin hijau

Kawasan wisata Kota Tua Jakarta semakin mempercantik penampilannya agar menarik bagi wisatawan. Berbagai fasilitas pendukung telah tersedia di kawasan wisata di Jakarta Utara ini.

Salah satu fasilitas umum yang kini telah tersedia di Kota Tua adalah toilet umum portabel. Toilet ini berada di samping Museum Fatahillah. Terdapat dua boks toilet umum portabel di sana. Kondisinya cukup bersih dan tidak dipungut biaya untuk menggunakannya.

"Toilet sudah beberapa bulan sih, ya, tapi sejauh ini pengunjung masih lebih memilih menumpang ke toilet museum karena lebih nyaman," kata Mulyono, salah seorang petugas kebersihan Kawasan Kota Tua Jakarta, kepada Okezone.

Selain toilet, Kawasan Kota Tua juga sudah dilengkapi dengan fasilitas WiFi. Sayangnya, ketika Okezone mencoba untuk terkoneksi dengan jaringan tersebut, prosesnya selalu gagal.

Beberapa sudut Kota Tua juga sudah menghijau, terlihat dari adanya beberapa taman kecil di salah satu lorong di antara bangunan-bangunan tua dekat Cafe Batavia. Menurut salah seorang pedagang yang berjualan dekat taman-taman ini, keberadaan taman sudah beberapa bulan, tidak lama sebelum Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo menjabat.

"Senang ya, melihat keadaan Kota Tua sekarang. Ada hijaunya, bersih juga. Mudah-mudahan terus seperti ini," tutur Anata (26), seorang pengunjung.